Penonaktifan Dua Perwira Polri, Lemkapi: Kasus Semakin Terang

- 21 Juli 2022, 21:16 WIB
Ilustrasi kasus Brigadir J
Ilustrasi kasus Brigadir J /Pixabay/skitterphoto/

SUARA JAYAPURA - Penonaktifan Karo Paminal Polri, Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto diapreiasi banyak pihak. 

Salah satunya dari Lembaga Kajian Kepolisian (Lemkapi). 

Direktur Eksekutif Lemkapi, Edi Hasibuan menilai akan menjadikan kasus penembakan Brigadir J semakin jelas.

Baca Juga: TERBONGKAR Siapa Brigjen Hendra Kurniawan, Muncul Saat Tagar Tangkap Ferdy Sambo Menggema

"Kasus ini semakin terang. Satu persatu tokoh baru yang diduga ikut membiaskan kasus penembakan ini (Brigadir J) telah dicopot Kapolri," ungkapnya saat dikonfirmasi pada Kamis, 21 Juli 2022.

Selain itu, Edi menyebut penonaktifan Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto memberikan sinyal.

Bahwa dalam kasus yang ditangani oleh Tim Khusus Polri ini benar ada dugaan pelanggaran hukum.

Baca Juga: WADUH! Sudah Dua Kali Jokowi Beri Pernyataan Keras Soal Kasus Brigadir J, Kali Ini Tegas: Jangan...

Kini, Tim Khusus Polri sedang mengarahkan penyelidikan pada dugaan upaya mengaburkan peristiwa yang sebenarnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah