LPPD Kota Jayapura Susun Strategi Organisasi, Target Juara Umum Pesparawi Tingkat Provinsi

- 21 Juli 2023, 20:40 WIB
Rapat kerja LPPD Kota Jayapura tahun 2023 resmi dibuka pada Jumat, 21 Juli 2023
Rapat kerja LPPD Kota Jayapura tahun 2023 resmi dibuka pada Jumat, 21 Juli 2023 /Muhammad Rafiq/SuaraJayapura

SUARA JAYAPURA - Lembaga Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejawi Daerah (LPPD) Kota Jayapura menggelar rapat kerja guna menyusun strategi pengembangan organisasi. 

Rapat kerja ini juga dalam rangka menyongsong lomba Pesparawi tingkat provinsi yang akan dilakukan pada Juli 2024 di Kabupaten Keerom.

Raker yang berlangsung di salah satu hotel di Kota Jayapura pada Jumat, 21 Juli 2023. 

Baca Juga: Penyidik Tetapkan Tersangka Pertama Kasus Perusakan Hutan Mangrove Jayapura

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Jayapura, Robby Kepas Awi mengatakan rapat kerja ini jadi momen penting menyusun langkah-langkah strategis dalam pengembangan paduan suara di Kota Jayapura.

“Mari bekerja bersama, berkolaborasi untuk mengangkat paduan suara menjadi berharga dan berkembang,” ujarnya.

Jelang Pesparawi Tingkat Provinsi, Robby Awi yang juga Ketua Umum LPPD Kota Jayapura,  berharap raker ini bisa menyusun program penting dalam mempersiapkan diri mengikuti ajang tersebut.

Ia menargetkan Pesparawi Kota Jayapura bisa meraih juara umum.

Baca Juga: Hasil Audit Akuntan Tarmizi Tak Objektif, Korbankan Johannes Rettob dan Silvi Herawaty

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah