Duta Besar Israel di Irlandia Bakal Diusir, Dorong Sanksi Uni Eropa

- 12 November 2023, 04:03 WIB
Ilustrasi bendera Israel
Ilustrasi bendera Israel /Pixabay/

SUARA JAYAPURA - Reaksi negara-negara atas tindakan militer Israel kini tidak hanya sebatas kecaman.

Di Irlandia, duta besar Israel sedang dibahas untuk diusir dari negara tersebut dan penerapan sanksi Uni Eropa.

Rencananya, anggota parlemen di parlemen Irlandia, Dail, akan melakukan pemungutan suara mengenai pengusiran duta besar Israel minggu depan, menurut laporan media pada hari Jumat.

Baca Juga: AS: Sudah Terlalu Banyak Warga Palestina yang Terbunuh

Media lokal, termasuk Irish Examiner, melaporkan bahwa Partai Sosial Demokrat siap mengajukan mosi pada hari Rabu ke Dail yang menuntut pemerintah mencabut status diplomatik Dana Erlich.

Dalam mosi tidak percaya itu, mereka akan meminta pemerintah untuk mendorong penerapan sanksi ekonomi Uni Eropa terhadap Israel.

Merela juga akan meminta pemerintah untuk merujuk Israel ke Pengadilan Kriminal Internasional untuk penyelidikan apakah negara tersebut telah melakukan kejahatan perang selama perang di Gaza.

Holly Cairns, pemimpin Partai Sosial Demokrat, mengatakan komunitas internasional bersikap ambivalen terhadap penderitaan warga Gaza.

Baca Juga: Perjuangan RS Indonesia di Gaza Tetap Beroperasi, Sampai Gunakan Minyak Goreng

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: Anadolu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah