Semua Partai Blak-blakan Seperti Apa Benhur Tomi Mano Calon Gubernur Papua 2024

19 Mei 2024, 12:16 WIB
Benhur Tomi Mano ungkap siapa wakilnya di Pilgub Papua 2024 /Muhammad Rafiq/dok.suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Tidak ada yang tidak mengakui kepemimpinan Benhur Tomi Mano selama memimpin Kota Jayapura selama dua periode. 

Hampir seluruh partai politik yang didatangi untuk mendaftar sebagai calon Gubernur Papua 2024, menyampaikan pandangan yang serupa soal sosok Benhur Tomi Mano. 

Dalam karir politik, Benhur Tomi Mano bisa dibilang memang hattrick pada dua kontestasi pemilihan.

Baca Juga: Menuju Koalisi Besar BTM di Pilgub Papua 2024, Ketua Tim: Semua Partai Ingin Jadi Pemenang

BTM sapaan akrabnya menang sebagai Wali Kota Jayapura selama dua periode 2011–2016 dan 2017–2022.

Pada Pemilu 2024 untuk pemilihan legislatif, BTM lolos ke DPR RI setelah meraih suara terbanyak secara signifikan, yakni sebesar 61.431 secara individu.

Kemenangan pada tiga kali kontestasi pemilihan jadi pertimbangan banyak partai untuk mengusung Benhur Tomi Mano pada Pilgub Papua 2024. 

Ditambah lagi, kiprah kepemimpinan selama menjabat sebagai Wali Kota Jayapura selama 10 tahun jadi poin tersendiri.

Baca Juga: Ada Sinyal Partai Pemilik 82 Ribu Suara Usung Benhur Tomi Mano, Ini Bunyi Pernyataannya

Ketika berbincang dengan jajaran pengurus partai yang didatangi untuk mendaftar, punya harapan dan keinginan yang sama yakni bergabung dalam barisan BTM untuk Gubernur Papua.

Salah satunya datang ke Kantor DPW PSI Papua, Karmin Lasuliha selaku ketua partai mengungkapkan ada keinginan bersama BTM.

"Kami juga punya keinginan bersama BTM," katanya.

Keinginan itu juga datang dari Perindo, PKS, Partai Gerindra, bahkan terang-terangan memanggil BTM dengan sebutan "Pak Gub".

Baca Juga: Sikap Tulus Benhur Tomi Mano kepada Umat Islam, Pernah Ditentang Tapi Tetap Teguh Pendirian

Momen langka terjadi ketika berada di Kantor DPW Partai NasDem, Mathius Awoitauw mendadak muncul dan langsung menyalami BTM.

Diketahui, Mathius juga sedang berjuang mendapatkan rekomendasi dari Partai NasDem untuk maju di Pilgub Papua 2024.

Koalisi 6 Partai

Terbaru, Ketua Koalisi 6 partai, Zainal Yamko, juga memuji kepemimpinan Benhur Tomi Mano selama memimpin Kota Jayapura selama 10 tahun. Koalisi 6 partai itu diantaranya Partai Gelora, PKB, Garuda, Buruh, PKN dan Ummat. 

"BTM sdah terbukti di 10 tahun memimpin Kota Jayapura, aman damai tidak ada ribut-ribut. Kalaupun ribut itu persoalan lain, bukan karena kepemimpinan beliau di kota," jelasnya. 

Baca Juga: Catatan 10 Tahun Pimpin Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano Bertekad Bangun Papua Jadi Provinsi Terbaik

Menurutnya, kiprah kepemimpinannya ini jadi poin tersendiri untuk dibahas bersama partai koalisi. 

"Secara kepmimpinan tidak ada masalah, masyarakat sangat welcome sekali. 10 tahun memimpin kota sangat luar biasa, pembangunan dan segala macam berjalan baik," jelasnya.***

Editor: Muhammad Rafiq

Tags

Terkini

Terpopuler