Setelah Semua Diberikan ke Jokowi-Gibran, Politisi: PDIP dan Bu Mega Salah Apa?

21 Oktober 2023, 07:13 WIB
Presiden Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka.* /BPMI Setpres

SUARA JAYAPURA - PDI Perjuangan (PDIP) bereaksi atas isu Gibran Rakabuming Raka bakal jadi pasangan Prabowo Subianto. 

Sekaligus menanggapi soal isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran mendukung Prabowo Subianto. 

Politikus senior PDIP Aria Bima mengaku tidak ikhlas jika Jokowi dan Gibran mendukung pasangan lain di luar PDIP, termasuk Prabowo Subianto.

Baca Juga: Ganjar Masih Percaya Gibran Tak 'Kabur' dari PDIP, Ini Reaksinya Jika Benar Gabung Partai Golkar

"Ya betul, saya tidak ikhlas. Saya tidak ikhlas kalau Pak Jokowi dan Mas Gibran mendukung Prabowo," ujar Aria di Media Centre TPN Ganjar Presiden pada Jumat, 20 Oktober 2023. 

Aria Bima menyinggung manuver politik Presiden Jokowi yang beberapa kali menunjukkan sikap dukungan ke salah satu bakal capres diluar PDIP. 

Manuver itu terlihat dari pergerakan politik Gibran dan Kaesang Pangarep. Ia lantas mempertanyakan ke Jokowi alasan dinamika itu bis terjadi

Setelah semua pencapaian sudah diberikan oleh PDIP kepada Jokowi hingga duduk menjadi presiden selama dua periode. 

Baca Juga: PDIP Jawab Kabar Gibran Gabung Golkar, Hasto: yang Penting Kita Sudah

"Sebagai kader partai, sebagai orang yang semua hal diberikan kepada Pak Jokowi dan Gibran ada apa?," katanya. 

Ia juga bakal menanyakan kepada Jokowi apa salah PDIP dan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri sampai dinamika itu terjadi. 

"PDIP salah apa? Bu Mega salah apa? Wong semua hal sudah diberikan. Apa yang belum diberikan? Sampai hari ini loh ya, sampai hari ini," tegasnya.***

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler