Siapa Wali Kota Jayapura 2024? Frans Pekey hingga Abisai Rollo Masuk Radar PSI

20 Agustus 2023, 08:56 WIB
Website rembuk rakyat oleh DPD PSI Kota Jayapura /Muhammad Rafiq/

SUARA JAYAPURA - Pemilihan Wali Kota Jayapura sebentar lagi akan bergulir, sejumlah figur mulai banyak dibicarakan. 

Beberapa nama tersebut kini masuk dalam radar Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Jayapura.

Dari beberapa nama itu, ada nama Frans Pekey yang kini menjabat sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura masuk radas partai.

Baca Juga: Tak Sampai 10 Menit, Erigo x JKT48, di Shopee Live Raup Rp5 Miliar

Ada pula nama Abisai Rollo yang kini masih menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Jayapura.  

Ada sebanyak 16 nama akan dipilih masyarakat Kota Jayapura melalui platform inovatif website bernama Rembuk Rakyat Mencari Pemimpin Baru Kota Jayapura.

Platform ini sudah diluncurkan PSI Kota Jayapura pada tanggal 25 Juni 2023 lalu dan langsung bisa diakses masyarakat untuk memillih siapa Wali Kota Jayapura selanjutnya. 

Masyarakat bisa ikut berpartisipasi menentukan Calon Wali Kota Jayapura sampai pertengahan Desember 2023 mendatang.

Baca Juga: Belum Ada Jalan Keluar, SMPN 10 Koya Barat Masih Dipalang dan Siswa 'Ngungsi' di SMPN 8

Bagi masyarakat Kota Jayapura dapat mengakses, melihat profil calon dan memilih calon Wali Kota terbaik mereka dengan mengakses link https://s.id/RembukRakyat

Adapun 16 nama tersebut, diantaranya:

1. Abisai Rollo

2. Boy Markus Dawir

3. Christian F. R Ireeuw

4. Robert L. N. Awi

5. Rustan Saru

6. Musa Youwe

7. Mukri Hamadi

8. Yohana S Yembise

9. Max M. E. Olua

10. Frans Pekey

11. Aloysius Giyai.

12. Darwis Massi

13. Haris Lambalo

14. Fintje S. Yarangga

15. Karmin Lasuliha

16. Sinyo Gamma Timisela.

Platform PSI ini diluncurkan bertujuan untuk mengajak masyarakat Kota Jayapura berpartisipasi dalam menentukan calon pemimpin baru di Pilkada Kota Jayapura tahun 2024.***

Editor: Muhammad Rafiq

Tags

Terkini

Terpopuler