WOW! Surga Cantik 65 Km dari Bandara Sentani Jayapura, Pesonanya Memikat Hati

6 Januari 2024, 07:25 WIB
Pesona tempat wisata Kali Biru Genyem di Jayapura, Papua /Muhammad Rafiq/Tangkapan Layat Youtube ALE WILD

SUARA JAYAPURA - Pesona alam Papua dikenal sebagai bagian surga yang jatuh ke bumi. Tak heran wisatawan begitu terpikat dengan Bumi Cenderawasih. 

Keindahan alam itu bisa anda dapatkan tidak jauh dari Bandara Sentani Jayapura, cukup menempuh jarak yang tidak lama. 

Surga cantik di Bumi Cenderawasih termasuk yang populer dan hits, kerap didatangi para wisatatan. 

Baca Juga: Tiba Jayapura Hari Ini, Datang ke Kali Biru Genyem Wisata Air yang Sedang Hits

Destinasi wisata itu bernama itu bernama Kali Biru, atau Kali Biru Genyem. Destinasi ini berada di wilayah Berab, Nimbokrang, Kabupaten Jayapura, Papua.

Sesuai namanya, Kali Biru Genyem merupakan sebuah sungai yang memiliki air jernih berwarna biru kehijauan. Dalam bahasa setempat Kali Biru disebut dengan Warabiae.

Sungai ini membentuk sebuah kolam alam yang dapat digunakan wisatawan untuk berenang atau sekadar bermain air.

Memiliki air yang sangat bersih, memungkinkan wisatawan untuk berenang sepuasnya di lokasi Kali Biru Genyem.

Baca Juga: Jarak 61,6 Km dari Bandara Jayapura, Pesona Kali Biru Genyem Bak di Negeri Dongeng

Meski demikian pengunjung perlu berhati-hati saat berenang, mengingat Kali Biru Genyem memiliki kedalaman hingga 5 meter.

Siang hari merupakan waktu ideal untuk mengunjungi Kali Biru Genyem. Pasalnya, saat siang hari air Kali Biru Genyem dapat memantulkan cahaya matahari hingga tampak semakin berkilauan.

Tidak hanya berenang, wisatawan juga bisa melakukan berbagai kegiatan lain. Mulai dari menikmati panorama menakjubkan dari kolam, hingga berswafoto dengan latar alam Papua yang masih asri.

Terletak di kawasan kaki gunung membuat udara di sekitar Kali Biru Genyem terasa sejuk menyegarkan.

Baca Juga: Jayapura Instagramable Banget! Kurulu Sky Lounge Hotel Horison Kotaraja, Nyaman Buat Nyantai Plus Healing

Perpaduan antara pemandangan sungai yang memesona dengan udara yang sejuk membuat Kali Biru Genyem cocok sebagai pilihan refreshing di tengah penatnya rutinitas.

Menuju Kali Biru Genyem

Meski masih berada di kawasan Kabupaten Jayapura, namun butuh waktu tempuh sekitar dua jam untuk sampai ke Kali Biru Genyem. Destinasi wisata ini berjarak 65 km dari Bandar Udara Sentani.

Namun wisatawan dipastikan tidak akan bosan selama perjalanan menuju ke destinasi wisata ini. Pasalnya, sepanjang perjalanan wisatawan akan disuguhi panorama khas alam Papua.

Medan jalan yang melewati perbukitan dan pegunungan membuat pemandangan tampak semakin indah.

Aksesibilitas menuju destinasi wisata ini cukup mudah ditempuh menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Setibanya di Kali biru Genyem, perjalanan selama 2 jam akan terbayar lunas dengan keasrian dan keindahan yang dimilikinya.***

 

Editor: Muhammad Rafiq

Tags

Terkini

Terpopuler