Bonus Kopi Gratis Sehari di Festival Dekranasda Kota Jayapura, 40 IKM dan UMKM Terlibat

- 27 Mei 2024, 13:08 WIB
Festival Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) dengan bonus Sehari Kopi Gratis pada Senin, 27 Mei 2024
Festival Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) dengan bonus Sehari Kopi Gratis pada Senin, 27 Mei 2024 /Danielo Pattiasina/dok.suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Demi mempromosikan produk pelaku usaha di kota Jayapura, Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi setempat menggelar Festival Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) dengan bonus Sehari Kopi Gratis pada Senin, 27 Mei 2024.

Festival tersebut diikuti lebih dari 40 pelaku usaha IKM dan UMKM yang ada di kota Jayapura, guna memasarkan sekaligus mempromosikan produk mereka.

Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kota Jayapura, Evert Nicolas Merauje, saat membuka festival tersebut mengatakan, melalui promosi IKM dan UMKM pengembangan usaha pasti tercapai.

Baca Juga: Frans Pekey Nulis Buku Jelang Jabatan Pj Wali Kota Jayapura Berakhir, Apa Isinya?

Untuk memacu perkembangan pelaku usaha IKM dan UMKM, ujar Merauje, maka upaya yang dilakukan oleh pemerintah adalah mempromosikan hasil-hasil usaha tersebut.

"Selain itu, pemberian fasilitas kepada pelaku usaha juga disediakan oleh pemerintah," sebut Merauje.

Dirinya berharap, para pelaku usaha menjadi termotivasi lewat festival ini, sehingga usahanya dapat berkembang dengan baik, berhasil dan mandiri.

Sementara itu Kepala Dinas Perindagkop kota Jayapura, Robert Awi mengatakan, Festival Dekranasda menjadi giat awal di tahun 2024.

Baca Juga: Lautan Manusia di Malam Perpisahan Pj Wali Kota Jayapura Frans Pekey

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah