Banyak Pemilih Pemilu 2024 Cocok dengan PSI, Jokowi Beri Giring Tips: Pasti Dapat

- 1 Februari 2023, 08:07 WIB
Presiden Joko Widodo dihadapan kader PSI
Presiden Joko Widodo dihadapan kader PSI /Muhammad Rafiq/

"Jangan mengangkat isu-isu yang tidak disukai anak-anak muda kita," katanya pula.

Lebih jauh, Jokowi mengingatkan agar PSI menghindari terjebak menjadi pengikut arus yang dibuat partai politik lain.

PSI mestinya menciptakan tren yang sudah dilakukan partai-partai lain.

"Jangan ngikutin mereka. Isunya jangan ngikutin mereka. Jangan jadi follower tapi harus jadi trendsetter-nya. Dapat, pasti dapat," ujar Jokowi.

Baca Juga: PSI Dapat Tugas dari Jokowi, Syaratnya Kader Harus Lolos Jadi Anggota DPR RI

Jokowi juga sempat mencontohkan bagaimana ia berhasil menggaet kalangan pemilih muda saat maju dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2012 bersama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Jokowi merujuk pada keputusannya menggunakan ikon baju kotak-kotak selama masa kampanye Pilgub DKI 2012, membedakan diri dari tradisi penggunaan kombinasi busana jas, dasi dan peci.

"Saat itu saya ingat menyiapkan dengan Pak Ahok itu baju kotak-kotak. Enggak ada yang berani membuat tren seperti itu. Itu ada risikonya. Risikonya bisa kalah kalau keliru, tapi ternyata disambut oleh masyarakat utamanya masyarakat muda," ujarnya.

Oleh karena itu Jokowi menyarankan agar PSI juga berani untuk mencari cara membedakan identitas mereka dengan partai-partai politik lain.***

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: Youtube Partai Solidaritas Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x