Link Daftar MyPertamina untuk Beli Pertalite dan Solar, Dapatkan Kode QR Lalu Bawa ke SPBU

- 2 Juli 2022, 06:25 WIB
Pendaftaran MyPertamina
Pendaftaran MyPertamina /Instagram @mypertamina/

Setelah proses pendaftaran selesai, tunggu maksimal 7 hari kerja untuk mendapatkan kode QR melalui email.

Namun, penerapan aturan itu baru diwajibkan untuk kendaraan roda 4 di beberapa wilayah tertentu.

Baca Juga: Selamat, 12,8 Juta Orang Dapat BLT UMKM Rp600 Ribu, Begini Cara Cek Penerima Bantuan Lewat HP

Berikut daftar Wilayah yang menerapkan aturan pembelian Pertalite dan biosolar bersubsidi program Subsidi Tepat MyPertamina per 1 Juli 2022.

  • Kota Padang Panjang
  • Kota Bukit Tinggi
  • Kabupaten Agam
  • Kabupaten Tanah Datar
  • Kota Bandung
  • Kota Sukabumi
  • Kota Tasikmalaya
  • Kabupaten Ciamis
  • Kota Banjarmasin
  • Kota Jogja
  • Kota Manado

Baca Juga: Dewi Perssik Akui Sempat Ribut Besar dengan Angga Wijaya: Aku Enggak Mungkin Marah Kalau

Berikut cara daftar program Subsidi Tepat MyPertamina di link subsiditepat.mypertamina.id.

  1. Kunjungi laman subsiditepat.mypertamina.id
  2. Siapkan dokumen seperti KTP, STNK, foto kendaraan, dan dokumen pendukung lain yang diminta.
  3. Centang kotak informasi saya memahami persyaratan, lalu klik 'Daftar Sekarang'.
  4. Isikan data diri dan unggah dokumen sesuai data yang diminta.
  5. Pastikan data dan informasi yang Anda masukkan telah sesuai, lalu Klik 'Selanjutnya'.
  6. Tunggu sistem mencocokkan data Anda, kode QR akan terbit maksimal 7 hari kerja.
  7. Pantau status pendaftaran di link subsiditepat.mypertamina.id secara berkala.
  8. Unduh kode QR yang telah terbit, Anda dapat mencetak kode QR untuk digunakan dalam transaksi.

Nantinya, pengendara tidak perlu mengunduh aplikasi MyPertamina, karena hanya menunjukkan kode QR yang telah anda cetak kepada petugas SPBU.***

 

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah