Akan Ada Rekor MURI Pada Puncak Perayaan Hari Anak Nasional di Jayapura

- 12 Juni 2024, 06:31 WIB
Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Abdul Majid
Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Abdul Majid /Danielo Pattiasina/dok.suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Puncak acara peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40, tahun 2024 tingkat nasional, akan di pusatkan di Jayapura.

Perayaan yang akan berlangsung pada tanggal 23 Juli 2024 mendatang, nantinya melibatkan kota Jayapura dan kabupaten Jayapura sebagai tuan rumah.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Abdul Majid menyampaikan hal ini kepada awak media usai membuka giat lomba anak PAUD, menyongsong perayaan HAN ke-40 di Kampung Holtekam Distrik Muara Tami, Selasa, 11 Juni 2024.

Baca Juga: Dulunya Sangat Jarang, Ini Alasan Kampung Holtekamp Jadi Lokasi Perlombaan Sambut Hari Anak Nasional ke-40

Dikatakan, Jayapura ditetapkan sebagai tempat pelaksanaan puncak perayaan Hari Anak Nasional tahun 2024, sesuai arahan dari Ibu Negara, Iriana Jokowi Dodo.

“Sebagaimana arahan ibu negara Iriana Jokowi, melaluai ibu Tito Karnavian lewat rapat zoom, menyampaikan jika kota Jayapura dan kabupaten Jayapura jadi tuan rumah HAN tahun ini," papar Majid

Nantinya kata Majid, Pemkot Jayapura dan Pemkab Jayapura akan bergabung, untuk membuat panitia daerah bersama panitia provinsi.

Untuk itu kata dia, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura akan mendukung penuh panitia daerah, sebagaimana arahan dari Penjabat Walikota Jayapura, Christian Sohilait.

Baca Juga: Tanamkan Moderasi Beragama ke Anak Usia Dini, Guru PAUD se Kota Jayapura Diberi Penguatan

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah