Anak-anak Harus Dapatkan Perlindungan, Pj Wali Kota Jayapura: Tanggung Jawab Kami Semua

- 14 Juli 2023, 21:51 WIB
Salah satu anak PAUD di Distrik Jayapura Selatan mengikuti senam P5
Salah satu anak PAUD di Distrik Jayapura Selatan mengikuti senam P5 /Muhammad Rafiq/SuaraJayapura

 

SUARA JAYAPURA - Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura, Frans Pekey mengajak semua pihak memastikan setiap anak mendapatkan perlindungan. 

Sehingga, anak-anak bisa tumbuh dan berkembang secara optimal jadi pribadi yang berkarakter. 

Hal itu disampaikan usai memperingati Hari Anak Nasional ke-39 tingkat Kota Jayapura pada  Jumat, 14 Juli 2023. 

Baca Juga: Kesbangpol Jayapura Gelar Pembinaan Ideologi Pancasila Serta Wawasan Kebangsaan

Frans Pekey menekankan semua pihak tanpa terkecuali, termasuk satuan pendidikan serta orang tua wajib memberi perhatian kepada anak-anak. 

"Asupan gizi yang berkualitas bagi anak juga perlu mendapat perhatian, agar bisa tumbuh dan mampu mengembangkan keterampilan yang dimiliki," katanya. 

Selai itu, Frans Pekey menambahkan, anak-anak juga harus terlindungi dari tindakan kekerasan, penganiayaan, penindasan hingga ketidakadilan. 

Karena itu, pentingnya semua pihak ikut terlibat dalam memastikan anak-anak mendapatkan perlindungan. 

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x