Samsung Galaxy M15 5G Hanya Seharga Rp2 Jutaan Saja, Ini Spesifikasinya

- 30 Juni 2024, 20:47 WIB
Samsung Galaxy M15 5G: Performa Tangguh dan Baterai Jumbo untuk Semua Kebutuhan
Samsung Galaxy M15 5G: Performa Tangguh dan Baterai Jumbo untuk Semua Kebutuhan /samsung.com/

SUARA JAYAPURA - Samsung Electronics resmi menghadirkan Galaxy M15 5G yang dibanderol dengan harga Rp2,6 jutaan saja. 

Smartphone ini memiliki kemampuan baterai jumbo 6.000mAh, memungkinkan pengguna menggunakannya dalam waktu yang cukup lama. 

Selain itu, juga sudah dibekali spesifikasi yang mumpuni untuk digunakan memenuhi segala aktivitas anda. 

Baca Juga: Tecno Pova 6 Memang Jagonya, HP Gaming yang dengan Spesifikasi Paling Disukai Para Gamers

Spesifikasi

Galaxy M15 5G hadir dengan layar 6,5inci FHD+ Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz dan vision booster untuk layar yang jernih dan terang, baterai jumbo 6000mAh yang awet sampai 3 hari, dan prosesor Dimensity 6100+.

Samsung Galaxy M15 5G menggunakan layar ini dengan tampilan Infinity-U. Layar sudah dibekali tingkat kecerahan hingga 800nits dan fitur Vision Booster untuk meningkatkan visibilitas layar saat berada di luar ruangan.

Dengan refresh rate hingga 90Hz, pengguna mendapatkan transisi layar yang mulus ketika bermain game atau beraktivitas di media sosial dengan Samsung Galaxy M15 5G.

Prosesornya menggunakan Dimensity 6100+, ditopang RAM 6GB dengan tambahan RAM Plus 6GB serta kapasitas penyimpanan internal 128GB untuk performa yang lebih lancar.

Baca Juga: Siap-siap, 7 Smartphone Nokia Gempur Pasar Indonesia di Tahun 2024

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah