Tampang Mitsubishi Mi-Tech, Konsep Mobil SUV Masa Depan, Mungil Tapi Ganteng Banget!

- 9 September 2022, 18:06 WIB
Mitsubishi ME-TECH, konsep mobil masa depan
Mitsubishi ME-TECH, konsep mobil masa depan /Muhammad Rafiq/mitsubishi-motors.com

SUARA JAYAPURA - Mitsubishi kerap menghadirkan inovasi di dunia otomotif. 

 

Beberapa mobil masa depan Mitsubishi yang dibuat dalam bentuk mobil konsep telah ditampilkan.

Salah satunya adalah Mitsubishi MI-TECH Concept, e-YI Concept dan e-EVOLUTION Concept.

Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport Hybrid Sudah Ada 7 Tahun Lalu? Mobil Ini Pernah Disebut Cikal Bakal di Masa Depan 

Dikutip suarajayapura.com dari mitsubishi-motors pada 9 September 2022, Mitsubishi akan mewujudkan desain dan teknologi mutakhir.

Nantinya akan dikemas bersama teknologi keselamatan, mengemudi otonom, dan teknologi mobilitas generasi berikutnya untuk mengatasi tantangan sosial seperti melestarikan lingkungan.

Mitsubishi ME-TECH dibuat dengan desain bodi wedge yang kokoh dan detail fungsional yang halus.

Menampilkan desain eksterior yang aktif dan canggih yang dapat menginspirasi siapa pun untuk memulai petualangan saat mereka melihatnya.

Baca Juga: Tampang Pajero Sport Hybrid, Masih Ingat Mitsubishi GT PHEV? Begini Spesifikasinya

Sementara interior terbukanya seragam baik di dalam maupun di luar.

Mengambil bagian dari eksterior, interior mempertahankan tampilan eksterior sambil menawarkan sensasi petualangan dengan panel instrumen berwarna tubuh bertema horizontal yang memanjang hingga ke sisi kompartemen penumpang dan tampilan jendela yang bersinar. berbagai info bantuan pengemudi ke kaca depan.

Untuk Mitsubishi MI-TECH Concept, pertama kali diperlihatkan kepada publik di ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2019 lalu.

Diketahui, MI-TECH Concept merupakan sebuah mobil SUV berukuran kompak yang dibekali dengan motor listrik.

Baca Juga: Jangan Kaget Wuling Almaz Ada Versi Hybrid, Tinggalkan Toyota dan Mitsubishi Kalau Kemahalan

Mobil ini terlihat mungil, namun tidak meninggalkan kesan tangguh dan gagah. 

Menariknya, Mitsubishi MI-TECH memiliki teknologi canggih, salah satunya sudah mengusung Plug-in Hybrid (PHEV).

Mitsubishi MI-TECH ini terinspirasi dari mobil jenis buggy.

Mengenai desain, pada bagian depan Mitsubishi MI-TECH sudah mengusung Dynamic Shield.

Baca Juga: Toyota dan Mitsubishi Patut Waspada, Wuling Punya Almaz Hybrid, Ini Spesifikasinya

Lalu pada gril depan menggunakan warna satin di bagian tengah yang dipadukan dengan warna tembaga sebagai warna kedua untuk menonjolkan mobil konsep ini sebagai kendaraan listrik.

Kemudian pada lampu depan berbentuk 'T' mengapit gril memberikan kesan kokoh dan tegas.

Pada bumper bawah, terdapat skid plate aluminium baik di depan maupun belakang untuk melindungi body mobil.

Lalu di bagian samping over fender yang tinggi dengan ban berdiameter besar. 

Baca Juga: Toyota Kijang Innova Berevolusi Jadi Generasi Ketiga, Mengaspal Dua Bulan Lagi

Model seperti itu menggambarkan sebuah mobil SUV yang bisa menjelajah ke berbagai medan.

Di bagian belakang, dibuat berbentuk seperti segi enam dan lampu belakang yang mengusung tema 'T' yang sama seperti di bagian depan.

Pindah ke bagian interior, kabin Mitsubishi MI-TECH terkesan futuristik dengan hadirnya panel instrumen horizontal serta desain yang fungsional.

Dashboardnya juga dibalut dengan aksen tembaga hingga ke bagian setir.

Baca Juga: Toyota Menggila, Kijang Innova 2023 Hadir dengan Perombakan Total, MPV Lain Gulung Tikar Nih!

Ada tombol pengaturan di konsol tengah didesain seperti keyboard dilengkapi pegangan tangan agar pengoperasian tombol lebih mudah.

Desain kabin seperti ini dibuat dengan tujuan agar pengemudi mendapat pengalaman berkendara yang lebih santai.

Untuk jenderal bagian depat berfungsi layaknya layar monitor dengan Augmented Reality (AR) yang bisa menyediakan informasi dalam bentuk grafis.

Seperti keadaan mobil, medan jalan, dan juga optimalisasi rute yang ditempuh.

Baca Juga: Dalam Waktu Dekat, Kijang Innova Zenix Segera Mengaspal di Indonesia, Begini spesifikasinya

Mitsubishi menyebut teknologi ini dengan Human Machine Interface (HMI).

Selain itu, ada teknologi MI-PILOT berupa bantuan teknologi berkendara yang tidak hanya berfungsi di jalan raya saja, tapi juga di jalan tanah atau off-road.

Ada yang lebih menarik dari Mitsubishi MI-TECH, yakni mesin konvensional dirancang dapat menenggak bahan bakar jenis diesel, minyak tanah dan alkohol, selain bensin.

Meski begitu, emisi gas buangnya diklaim bersih.

Baca Juga: Harga BBM Pasti Turun Jika Faktor Ini Benar Terjadi, Pemerintah: Pasti...

Mitsubishi MI-TECH yang sudah dilengkapi penggerak empat roda (4WD) juga memiliki teknologi S-AWC yang terintegrasi dengan Vehicle Dynamics Control System yang terhubung dengan empat motor listrik di masing-masing roda.

Mitsubishi juga menyediakan Dual-Motor Active Yaw Control (AYC) untuk memberikan kaliper rem elektrik ini dengan respon yang cepat dan akurasi tinggi.

Ketika berkendara off-road dan dua roda tidak mendapat traksi, teknologi di MI-TECH Concept ini dapat menyalurkan tenaga ke dua roda yang mendapat traksi dengan lebih optimal.***

 

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: mitsubishi-motors.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah