Hore! Toyota Innova Hybrid 2023 Segera Mengaspal, Ini Bocoran Spesifikasinya

24 Agustus 2022, 08:36 WIB
Toyota Innova Hybrid 2023 /Berbagai Sumber

SUARA JAYAPURA - Kabar gembira bagi dunia otomotif, Toyota Innova Hybrid segera meluncur dalam waktu dekat. 

Toyota Innova Hybrid ini bakal menambah persaingan di segmen mobil MPV makin ketat. 

Bahkan bisa saja masuk pasar mobil SUV mengingat teknologi yang disematkan pada Toyota Innova Hybrid. 

Baca Juga: Spesifikasi Daihatsu Xenia Sport Bikin Ngiler, Tampilan Lebih Ganas!

Ditambah lagi dengan desain Toyota Innova Hybrid makin menambah daya tarik tersendiri. 

Apalagi di Indonesia, nama besar Kijang Innova seperti sudah mendarah daging di masyarakat. 

Tak heran jika Toyota Innova Hybrid sedang dinanti-nanti masuk di Indonesia. 

Mungkin ada sudah ada beberapa orang sudah menyiapkan dana untuk membeli mobil ini meski belum diluncurkan. 

Baca Juga: Toyota Innova Zenix Kapan Meluncur? Mobil MPV Generasi Terbaru Berteknologi Tinggi

Diberitakan pikiran-rakyat.com berjudul "Toyota Innova Hybrid Meluncur Akhir Tahun Ini, Simak Bocoran Spesifikasinya", kabarnya Toyota Innova Hybridsegera meluncur di India dalam waktu dekat.

Toyota Innova Hybrid ini diperkirakan akan meluncur pada akhir tahun 2022.

Mobil ini rencananya bakal menggunakan mesin perpaduan mesin bensin dan motor listrik di dalam dapur pacunya.

Untuk spesifikasinya, Toyota Innova Hybrid akan menggunakan platform baru, yakni Toyota New Global Architecture (TNGA).

Baca Juga: Toyota Innova 2023 Ternyata Punya Nama Baru, Meluncur Akhir Tahun Ini? Ini Kelebihannya

Ada pula dugaan Toyota Innova Hybrid akan mendapatkan sasis baru dengan model monokok yang lebih kuat dan stabil.

Untuk dapur pacunya, Toyota Innova Hybrid akan menggunakan mesin 1,5 liter bertenaga bensin yang ditambahkan dengan sistem hybrid yang kuat.

Meski begitu, belum diketahui secara pasti mesin apa yang akan digunakan pada Toyota Innova Hybrid.

Tetapi, ada dugaan bahwa Toyota Innova Hybrid akan menggunakan mesin K15C yang diambil dari Maruti Suzuki.

Baca Juga: Teknologi yang Membuat All New Toyota Innova 2023 Istimewa Dibanding Mobil Lain

Tenaga maksimum yang bisa dihasilkan oleh mobil ini adalah 103 PS dengan torsi maksimum 136 Nm.

Ada beberapa keuntungan dari penggunaan mesin hybrid pada Toyota Innova terbaru.

Salah satunya adalah konsumsi bensin yang diklaim akan lebih irit sampai 31 persen dibandingkan tipe diesel.

Untuk sistem transmisinya, kemungkinan besar mobil ini akan mendapatkan sistem penggerak all wheel drive (AWD).

Baca Juga: Penampakan All New Honda Click 160, Motor Mewah Rasa Forza 350

Untuk spesifikasi lainnya sejauh ini belum ada bocoran resmi. 

Penasaran ingin tahu? Tunggu saja peluncuran Toyota Kijang Innova Hybrid yang akan muncul di masa mendatang.***(Alza Ahdira/pikiran-rakyat.com)

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler