6 Partai Politik Bentuk Koalisi, Klaim Punya Mesin Politik Kuat Menangkan Gubernur Papua

- 10 Mei 2024, 21:06 WIB
Sebanyak 7 partai politik bentuk koalisi di Pilgub Papua 2024
Sebanyak 7 partai politik bentuk koalisi di Pilgub Papua 2024 /Muhammad Rafiq/dok.suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Sebanyak 6 partai politik sepakat membentuk koalisi untuk pemenangan calon Gubernur Papua 2024.

Koalisi ini dibentuk di salah satu hotel di Kota Jayapura pada Jumat, 10 Mei 2024 sore tadi yang diberi nama koalisi Non Sheet. 

Setelah resmi terbentuk, koalisi ini segera membuka pendaftaran bagi siapapun yang ingin mendaftar sebagai calon Gubernur Papua.

Baca Juga: Berhur Tomi Mano Berpeluang Diusung Dua Partai Sekaligus, Satu Partai Sudah Salam-salaman

Gabungan 6 partai ini diklaim memiliki mesin politik yang cukup untuk memenangkan salah satu calon di Pilgub Papua 2024.

Ketujuh partai politik itu, diantaranya Partai Gelora, PKN, PBB, Buruh, Ummat dan Garuda

Ketua Koalisi Zainal Yamko mengatakan partai ini bersepakat bergabung untuk memberikan dukungan kepada salah satu calon gubernur yang akan berkontestasi pada Pilgub Papua 2024.

"Dalam waktu dekat koalisi ini akan membuka pendaftaran calon Gubernur Papua," katanya pada Jumat, 10 Mei 2024.

Baca Juga: Sudah 4 Bakal Calon Gubernur Papua Daftar di PSI, Lanjut Verifikasi

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah