Ketum PSI Kaesang Santuy Tanggapi Anies Menang Satu Putaran

- 14 November 2023, 10:53 WIB
Kaesang Pangarep Silaturahim Dengan Relawan Jokowi Di Medan
Kaesang Pangarep Silaturahim Dengan Relawan Jokowi Di Medan /Detaksumut / Dok. Istimewa/

SUARA JAYAPURA - Pernyataan calon presiden Anies Baswedan yakin menang Pilpres satu putaran ditanggapi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep.

Kaesang menanggapi santai pernyataan itu, karena semua capres juga berharap hal yang sama. 

“Ya enggak apa-apa saya kira semua capres itu Pak Anies, Pak Prabowo maupun Pak Ganjar berharap semuanya satu putaran," katanya di Kota Medan, Sumatera Utara pada Selasa, 13 November 2023.  

Baca Juga: Jawaban Gibran Ketika Ditanya Kaesang Mau Gabung ke PSI

"Kan satu putaran, yang menang siapa nanti kita lihat saja,” kata Kaesang, menambahkan. 

Kaesang optimis pasangan yang diusung oleh PSI, Prabowo-Gibran dapat memenangkan Pilpres.

Tanda-tanda kemenangan itu terlihat dari beberapa hasil survei yang ada saat ini menunjukkan tren positif.

“Karena data yang kami lihat di survei-survei yang keluar selalu meningkat tiap seminggu, 2 minggu, 3 minggu, sebulan, selalu meningkat. Saya rasa ini adalah tren yang sangat positif untuk pasangan Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa menang 1 putaran di Pemilu 2024,” katanya.

Baca Juga: Gibran dan Kaesang Disebut Hanya Alat Jokowi untuk Kudeta Gerindra dan PSI

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x