Laga ke-3 Persipura Jayapura Jadi Titik Nadir bagi Sang Jenderal Jika Ingin Menikmati Atmosfer Liga 2

- 16 Januari 2024, 02:21 WIB
Laga ke-3 Persipura Jayapura jadi Titik Nadir bagi Sang Jenderal, jika ingin menikmati ATMOSFIR Liga 2
Laga ke-3 Persipura Jayapura jadi Titik Nadir bagi Sang Jenderal, jika ingin menikmati ATMOSFIR Liga 2 /Richard Mayor/Suara Jayapura.Com

SUARA JAYAPURA - Untuk sementara dari laga yang sudah dimainkan Persipura Jayapura, tim kebanggaan masyarakat Papua ini berhasil mengoleksi 1 poin dari hasil bermain imbang 0-0 saat menjamu Persekat Tegal, pada Minggu, 7 Januari 2024, yang pertandingannya digelar di stadion Mandala Jayapura.

Usai bermain imbang, tim asuhan Ricardo Salampessy ini langsung tancap gas menuju Cilacap guna bentrok dengan tim PSCS Cilacap.

Pertandingan antara PSCS Cilacap vs Persipura Jayapura telah digelar pada Jumat,12 Januari 2024, dikandang PSCS Cilacap.

Baca Juga: Wasit Liga 2 Disorot Persipura, Pelatih PSCS Cilacap: Apapun Kata Tim Lain, Tetap Tiga Poin

Hasil dari pertandingan kedua tim tersebut, dimana tim tuan rumah berhasil menang atas tim tamu asal tanah Papua Persipura Jayapura, dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah PSCS Cilacap.

Nah, Persipura Jayapura sendiri bakal kembali melakoni laga kandangnya kontra Kalteng Putra, Rabu 17 Januari 2024, di Stadion Mandala Jayapura.

Dipertandingan ke tiga Persipura Jayapura, dalam babak playoff degradasi Liga 2 2023-2024, tim bergelar bintang empat Persipura Jayapura ini harus bisa menyudahi rekor dari bermain imbang apa lagi kalah saat bermain dikandang, jika masih ingin menikmati atmosfir Liga 2 Indonesia.

Dengan melihat jadwal dan sistim pertandingan yang telah berlaku sejak 6 Januari tahun 2024, dan bakal berakhir pada 3 Februari 2024 ini, sungguh bukanlah hal yang lama, melainkan begitu singkat saja, yang boleh dikatakan hanya sebulan saja dimainkan, namun ada tim yang harus terdekradasi turun kasta ke Liga 3 Indonesia.

Baca Juga: BABAK PERTAMA Indonesia vs Irak Piala Asia 2023, Pemain Asal Papua Creator Gol Penyeimbang

Halaman:

Editor: Richard Mayor


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah