5 Tim MLBB Kandidat Jawara MSC 2023 di Kamboja, ONIC Esports Terkuat?

- 10 Juni 2023, 11:54 WIB
Cek Daftar dan Tanggal!! Jadwal ONIC Esports di MSC 2023
Cek Daftar dan Tanggal!! Jadwal ONIC Esports di MSC 2023 /

SUARA JAYAPURA - Turnamen bergengsi Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) South East Asia Cup atau MSC 2023 kembali digelar.

MSC Southeast Asia Cup 2023 atau piala MLBB Asia Tenggara akan diikuti beberapa tim perwakilan masing-masing negara.

Turnamen ini disebut bergengsi karena hanya diisi oleh tim dengan predikat juara 1 dan 2 di setiap kompetisi liga negaranya masing-masing.

Baca Juga: Link Live Streaming MSC 2023, ONIC dan EVOS Tim MLBB Indonesia Main Hari Pertama

Dalam jadwal MSC 2023, dua tim perwakilan Indonesia, yakni ONIC Esports dan EVOS Legends bakal melakoni fase grup MSC 2023.

Babak fase grup MSC 2023 akan berlangsung di Phnom Penh, Kamboja, mulai Sabtu, 10 Juni sampai 13 Juni 2023.

Setelah babak fase grup, akan dilanjutkan dengan fase knockout pada 15 Juni sampai 18 Juni 2023.

Baca Juga: Terungkap Motif Pelaku Penipuan Tiket Coldplay, Ada Kaitannya dengan Konser Blackpink

MSC 2023 atau piala MLBB Asia Tenggara ini akan diikuti 12 tim terbaik dari masing-masing negara. 

Dari 12 tim itu, ada 5 tim terbaik yang disebut-sebut sebagai kandidat juara MSC 2023. Siapa saja? simak ulasannya. 

TODAK

TODAK, juara MPL Malaysia Season 11 disebut-sebut sebagai kandidat tim MLBB terkuat jawara MSC 2023. 

Mereka dikabarkan bakal tambil habis-habisan untuk bisa meraih gelar juara MSC 2023, mengingat belum pernah meraih juara dalam ajang tersebut. 

Penampilan apik TODAK di MPL Malaysia season 11 layak diperhitungkan sebagai calon juara MSC 2023. 

Baca Juga: Jadwal MSC 2023, Tim MLBB Indonesia Lakoni Fase Grup Neraka Hari Ini

ECHO

Kesuksesan ECHO pada MPL Filipina season 11 layak diperhitungkan sebagai calon juara MSC 2023. 

Tim MLBB perwakilan Filipina ini tampaknya berambisi merebut gelar juara MSC 2023 di Kamboja. 

Sebagai juara dunia M4, ECHO benar-benar bakal tampil percaya diri bisa meraih gelar juara. 

Blacklist International

Baca Juga: Jadwal Sidang Isbat Penetapan Awal Zuhijah 1444 Hijriyah

Meski jadi runner up beberapa turnamen secara beruntun, capaian ini bisa jadi pemicu semangat Blacklist International. 

Blacklist International nyaris jadi jawara di IESF 2022, M4, dan MPL PH S11. Sayangnya, hanya berakhir sebagai runner up saja. 

Menatap MSC 2023, Blacklist International bakal membuktikan diri sebagai tim MLBB terkuat. 

Baca Juga: Tingkat Hunian Hotel Berbintang April 2023 di Papua Turun, Non Bintang Malah Naik

EVOS Legends

Tim MLBB Indonesia ini masuk radar calon juara MSC 2023. Hal itu tidak terlepas dari mentalitas juara yang dimiliki para player. 

Sebagai jawara M1 dan IESF WEC 2022, EVOS Legends layak disebut sebagai tim MLBB terkuat di MSC 2023. 

Patut diperhitungkan, EVOS Legends pernah berada pada peringkat ketujuh di MPL Indonesia season 10 hingga akhirnya bangkit menjadi juara dunia IESF di Bali pada 2022 lalu. 

ONIC Esports

Jika banyak yang menyebut ONIC Esports sebagai tim paling dijagokan pada MSC 2023 ini, itu tidak salah. 

ONIC Esports beberapa tahun terakhir sulit dihentikan dengan dominasi yang sungguh luar biasa. 

Lihat saja bagaimana ONIC Esports tak terkalahkan pada babak playoff MPL Indonesia season 11. Mereka sukses menaklukkan EVOS Legends dengan skor telak 7-0.

Baca Juga: Negara-Negara OKI Perlu Belajar dari Indonesia, Ini Cara Mensos Risma Menangani Masalah Sosial

Kemudian hari kedua playoff sukses menag 3-0. Masuk ke babak final, ONIC Esports sukses menjadi jawara atas EVOS Legends dengan skor 4-0.

ONIC Esports bertekad mempertahankan tren positif ini di MSC 2023.***

 

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x