Beda Pandangan LIB-Panitia dengan Aparat Soal Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya

- 2 Oktober 2022, 18:40 WIB
Indonesia Duduki Posisi Kedua Dengan Korban Terbanyak di dunia sepanjang sejarah kerusuhan sepakbola
Indonesia Duduki Posisi Kedua Dengan Korban Terbanyak di dunia sepanjang sejarah kerusuhan sepakbola /Twitter @plus62post

SUARA JAYAPURA - Jelang laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya, aparat keamanan sudah mengantisipasi agar tidak terjadi kericuhan. 

Namun terjadi beda pandangan antara aparat kemanan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Panitia Pelaksana. 

Akibatnya, kericuhan benar terjadi hingga menelan korban jiwa 187 orang berdasarkan data per Minggu 2 Oktober 2022 siang.

Baca Juga: Aparat Sudah Antisipasi Agar Tidak Terjadi Kerusuhan, Panitia Malah Ngotot, PSSI Beri Pembelaan

Laga tersebut mestinya berjalan dengan aman dan lancar. 

Kemenangan Persebaya Surabaya 3-2 dari Arema FC mengubah suasana Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur jadi mencekam. 

Kericuhan terjadi usai laga berakhir dan memuncak ketika aparat mulai ambil tindakan tegas. 

Disamping berupaya memukul mundur suporter yang mengamuk, sebagian mengamankan pemain Arema FC dan Persebaya Surabaya. 

Baca Juga: Daftar Nama Korban Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang Sudah Teridentifikasi

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: Pikiran Rakyat Instagram @mohmahfudmd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x