Turut Belasungkawa, Kapolresta Jayapura Kota Ajak Warga Doakan Mendiang Almarhum Lukas Enembe

- 27 Desember 2023, 19:19 WIB
Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol. Dr. Victor D. Mackbon
Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol. Dr. Victor D. Mackbon /Richard Mayor/Suara Jayapura.Com

SUARA JAYAPURA - Keluarga besar Polresta Jayapura Kota bersama Bhayangkari dan jajarannya mengucapkan turut belasungkawa atas berpulangnya mantan Gubernur Papua dua periode 2013-2018 & 2018-2023 Bapak Lukas Enembe kepangkuan Tuhan Yang Maha Kuasa, yang telah pergi dan meninggalkan kita semua.

Demikian disampaikan Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol. Victor D. Mackbon pada Rabu, 27 Desember 2023, di Jayapura.

Kapolresta mengajak semua pihak untuk sama-sama mendoakan Almarhum Lukas Enembe agar diterima disisi Tuhan Yang Maha Kuasa.

Baca Juga: Ini Rangkaian Prosesi Jenazah Lukas Enembe Setelah Tiba di Papua Hingga Pemakaman

"Mari kita semua berdoa, semoga amal ibadah Almarhum Lukas Enembe diterima oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, dan apapun yang menjadi kebaikan-kebaikan dari Almarhum Lukas Enembe selama memimpin di Tanah Papua, ini kita terus doakan agar dapat menjadi berkat untuk orang banyak," ucap Kapolresta.

Kapolresta menghimbau kepada seluruh warga Kota Jayapura untuk tidak mudah terpancing dengan isu-isu atau berita-berita Hoax yang menyatakan situasi di Kota Jayapura tidak kondusif.

"Saya himbau untuk seluruh warga di Kota Jayapura untuk tidak mudah terpancing dengan informasi-informasi Hoax yang beredar, yang menyatakan bahwa situasi tidak kondusif. Saya mengajak semua pihak di suasana duka ini bersama kita panjatkan Do'a kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, agar Almarhum Lukas Enembe dapat beristirahat dengan tenang, dan keluarga serta masyarakat yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," imbuh Kapolresta.

Lebih lanjut, Kapolresta juga mengajak semua warga untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas di Kota Jayapura dapat terus berjalan aman dan kondusif, agar bisa mengantarkan Almarhum Lukas Enembe dengan baik dan selayaknya seorang pemimpin.

Baca Juga: 9 Fakta Meninggalnya Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe, Nomor 8 'Babak Baru'

Halaman:

Editor: Richard Mayor


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x