Jelang Natal Kapolsek Muara Tami, Imbau Jaga Toleransi Umat Beragama dan Kambtibmas

- 5 Desember 2023, 07:45 WIB
Melalui program Para-Para Numbay Polsek Muara Tami berikan himbauan kamtibmas kepada warga kampung Holtekam Distrik Muara Tami Jelang Natal dan Tahun Baru 2024
Melalui program Para-Para Numbay Polsek Muara Tami berikan himbauan kamtibmas kepada warga kampung Holtekam Distrik Muara Tami Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 /Intan Mustika Jaya Sabar /

SUARA JAYAPURA – Dalam rangka menjelang Natal dan Tahun Baru 2024 bagi umat kristiani, Polsek Muara Tami berikan himbauan kamtibmas kepada warga kampung Holtekam Distrik Muara Tami melalui program Para-Para Numbay pada Senin, 04 Desember 2023.

Kapolsek Muara Tami AKP T.B Silitonga mengatakan, kegiatan tersebut langsung di lakukan Kanit Binmas Polsek Muara Tami Ipda Yanto Rumbruren untuk menyampaikan pesan kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kerukunan baik antar warga maupun menjaga toleransi beragama.

“Saling hormat menghormati dan menghargai antar pemeluk agama masing masing, supaya dapat hidup rukun dan warga merasa aman dan nyaman dalam kehidupan bermasyarakat," ujarnya.

Baca Juga: Kasus Kopi Sianida Dimulai Lagi, Ayah Mirna Diadukan ke Bareskirim Polri

Dalam penyampain kambtibmas, Ipda Yanto menghimbau, agar tidak menjual bahan -bahan peladak seperti meriam kaleng, petasan yang nantinya meresahkan masyarakat dan juga tidak diperbolehkan minjual dan mengkonsumsi minuman keras.

“Demi mengantisipasi hal-hal yang dapat mengganggu jalannya kegiatan berkaitan dengan hari raya Natal dan Tahun Baru,” kata Yanto saat menyampaikan himbauan kepada warga.

Dalam kesempatan tersebut, selaku Kanit Binmas Polsek Muara Tami juga menampung beberapa aspirasi warga maupun keluhan keluhan yang di sampaikan kepada warga apabila terjadi permasalahan, warga bisa secepatnya di selesaikan dengan cara musyawarah dan mediasi serta jangan sampai terburu-buru menempuh ke jalur hukum.

Baca Juga: Leon Dozan dan dan Rinoa Sepakat Damai, Polisi Bicara Syarat

Kegiatan Para-Para Numbay mendapat apresiasi dari warga, salah satu warga Holtekam . Arifin menyampaikan Terima kasih kepada pihak kepolisian Sektor Muara Tami yang selalu peduli mendatangi kami memberikan pesan-pesan kamtibmas.

Halaman:

Editor: Intan Mustika Jaya Sabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x