Enam Wilayah di Kota Jayapura Masih Jadi Pekerjaan Rumah Pemerintah, Ini Upayanya

- 9 November 2023, 18:35 WIB
Pertemuan lintas sektor evaluasi hasil pendataan STBM Pilar 1 Kota Jayapura pada Kamis, 9 November 2023
Pertemuan lintas sektor evaluasi hasil pendataan STBM Pilar 1 Kota Jayapura pada Kamis, 9 November 2023 /Muhammad Rafiq/suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Dalam upaya memaksimalkan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kota Jayapura, terdapat enam wilayah yang masih jadi pekerjaan rumah. 

Keenam wilayah tersebut terdiri dari dua kelurahan dan enam kampung, sampai saat ini belum memiliki STBM yang layak. 

Akibatnya, masyarakat di wilayah tersebut belum terbebas dari Buang Air Besar (BAB) sembarangan. 

Baca Juga: Pelajar 17 Tahun Gantung Diri di Kamar, Polisi Cari Tahu Penyebabnya

Hal itu terungkap dalam pertemuan lintas sektor evaluasi hasil pendataan STBM Pilar 1 di Kota Jayapura, pada Kamis 9 November 2023. 

Plt Asisten III Setda Kota Jayapura, Nur Bi Adji mengungkapkan masih ada dua kelurahan dan empat kampung yang belum memiliki STBM sesuai harapan. 

"Dalam rangka membuat Kota Jayapura 100 persen bebas dari buang air sembarangan, ternyata masih dua kelurahan dan empat kampung yang masih ada rumah tangga belum memiliki STBM yang sesuai diharapkan," katanya kepada media ini. 

Hasil dari evaluasi ini akan menjadi perhatian Pemerintah Kota Jayapura, sehingga ditahun 2024 bisa dianggarkan untuk pembangunan fasilitas penunjang program STBM. 

Baca Juga: TNI Siap Mengawal Pemilu 2024 di Papua

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x