Pj Wali Kota Jayapura Minta Masyarakat Terima dan Layani Petugas dengan Baik

- 27 September 2023, 19:44 WIB
Pj Wali Kota Jayapura dalam evaluasi stunting pada Rabu, 27 September 2023
Pj Wali Kota Jayapura dalam evaluasi stunting pada Rabu, 27 September 2023 /Muhammad Rafiq/suarajayapura-PikiranRakyat

SUARA JAYAPURA - Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura, Frans Pekey meminta masyarakat agar menerima dan melayani petugas dengan baik.

Mereka datang untuk mendata seputar kondisi kesehatan masyarakat. Hal itu bagian dari upaya percepatan penurunan stunting di Kota Jayapura. 

Hal itu diungkapkan usai evaluasi terpadu percepatan penurunan stunting di Papua, Papua Tengah, Papua Selatan dan Papua Pegunungan pada Rabu, 27 September 2023.  

Baca Juga: Hanya di Jayapura, View Tiga Dimensi dari Lantai 12 Hotel Fox, Tempat Nongrong Paling Instragramable

"Kalau ada petugas yang datang, terima mereka kemudian dilayani. Apa yang ditanya, hanya untuk mendata," katanya. 

Dalam rangka percepatan penurunan stunting, Frans Pekey mengatakan masyarakat harus dipastikan kondisi kesehatannya.

Terutama ibu hamil, anak-anak, balita, termasuk remaja yang akan menikah atau sudah menikah tapi dalam persiapan memiliki anak. 

Pemeriksaan kesehatan bisa langsung mendatangi petugas kesehatan atau menerima petugas yang datang. 

Baca Juga: Simulasi Capres 2024, PSI Yakin Ngak Dukung Prabowo?

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x