Fakta Kesehatan Dibalik Istilah 'Tidak Bisa Diam', Sebaiknya Jangan Dianggap Sepele

- 29 Mei 2024, 15:30 WIB
Ilustrasi jalan kaki yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh
Ilustrasi jalan kaki yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh /Pexels/

SUARA JAYAPURA - Banyak orang yang terheran melihat seseorang yang tidak bisa diam alias terlalu aktif bergerak. 

Ternyata, ada fakta kesehatan dibalik seseorang yang banyak bergerak dan hidup lebih aktif, sebagaimana yang disarankan para pakar kesehatan. 

Dikutip dari laman Bailiwick Express, banyak bergerak ternyata dapat meningkatkan kesehatan, termasuk mental. 

Baca Juga: 5 Manfaat Tertawa Lepas untuk Kesehatan, Banyak Penyakit Minggat dengan Tertib

Banyak begerak yang dimaksud bukan hanya olahraga dengan intensitas tinggi, bisa seperti jalan kaki dan bersepeda atau aktivitas sehari-hari yang melibatkan banyak bergerak. 

"Bergerak lebih banyak adalah cara sederhana namun ampuh untuk menjaga kesehatan mental. Semua jenis aktivitas fisik dapat membantu tetap sehat secara mental dan menangani tantangan hidup dengan lebih baik," ungkap Amanda Hibbs dari Guernsey Mind.

Hibbs menyarankan agar mencari aktivitas yang disukai dan terus bergerak secara rutin. Lalukan bersama pasangan, keluarga, atau teman untuk menambah keseruan. 

Hal yang sama dikatakan Nicky Will dari Guernsey Sports Commission, bahwa ada banyak olahraga dinamis yang bisa dipilih untuk terus bergerak. 

Baca Juga: Sudah Terbukti, Kolesterol Tinggi Turun Jika Konsomsi 5 Makanan Ini

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah