Respon Mendag Zulkifli Hasan Soal Harga Beras Naik Tinggi: Ada yang Belum, Tapi

- 22 September 2023, 20:37 WIB
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat memberi keterangan. Bandar Lampung, Rabu, 20 September 2023.
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat memberi keterangan. Bandar Lampung, Rabu, 20 September 2023. /ANTARA

SUARA JAYAPURA - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menanggapi soal harga beras yang naik tinggi di pasar rakyat.

Kenaikan harga beras ini cukup membuat masyarakat resah, mengingat kebutuhan beras masih jadi yang utama. 

Zulkifli Hasan menyampaikan bahwa harga beras di beberapa daerah sudah mulai turun di pasar. 

Baca Juga: Wujudkan Transparansi dan Akuntabilitas, APH dan APIP Satukan Persepsi

Namun begtu, masih ada ada pula yang belum mengalami penurunan harga. 

“Sudah nggak naik. Ada sedikit yang turun, ada yang belum. Tapi sudah nggak naik,” tuturnya pada Jumat, 22 September 2023. 

Melansir data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Jumat 22 September 2023 pukul 14.00 WIB, harga beras premium tercatat naik 0,48 persen menjadi Rp14.650 per kilogram.

Sementara itu, harga beras premium tertinggi mencapai Rp17.900 per kilogram di Papua, sedangkan harga terendah sebesar Rp13.240 per kilogram di Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Pemerintah Provinsi Papua Dorong Warga Percaya BMKG dan Kondisi Alam Sekitar

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x