Usai Tak Lagi Jadi Kader PDIP, Gibran Gabung PSI? Ini Penjelasan Kaesang

- 2 November 2023, 07:29 WIB
Kaesang Pangareb saat melakukan safari politik ke NTT, Kaesang ajak relawan Jokowi menangkam Prabowo-Gibran/Instagram @kaesangp
Kaesang Pangareb saat melakukan safari politik ke NTT, Kaesang ajak relawan Jokowi menangkam Prabowo-Gibran/Instagram @kaesangp /

SUARA JAYAPURA - Gibran Rakabuming Raka sudah tidak lagi menjadi bagian dari PDI Perjuangan (PDIP). 

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu resmi menjadi pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. 

Mereka telah mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024 di KPU beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: Gibran dan Kaesang Disebut Hanya Alat Jokowi untuk Kudeta Gerindra dan PSI

Sejak resmi menjadi pasangan, Gibran secara de facto bukan lagi kader PDIP.

Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menanggapi soal apa yang terjadi antara kakaknya dengan PDIP. 

Ia menegaskan partainya tidak ingin ikut campur terkait urusan kakaknya di partainya.

Pernyataan itu juga sekaligus menanggapi pernyataan Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP Komarudin Watubun yang mengatakan bila partainya memecat Gibran Rakabuming Raka usai menjadi bacawapres dari Prabowo Subianto akan muncul narasi dizalimi.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Dinilai Paling Layak Dibanding Paslon Lain

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x