5 Fakta Kota Jayapura Papua yang Jadi Pusat Perhatian 17 Kepala Daerah

17 Juni 2023, 18:39 WIB
Jembatan Youtefa di Jayapura, Papua. (Foto: Dokumentasi Kementerian PUPR) /

SUARA JAYAPURA - Simak informasi seputar fakta tentang Kota Jayapura, ibu kota Provinsi Papua. 

Saat ini, Kota Jayapura sudah jadi pusat perhatian 17 kapala daerah di wilayah Indonesia Timur. 

Pasalnya, Kota Jayapura jadi tuan rumah Rakomwil VI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) selama 2 hari mulai 20 Juni 2023 di Papua Youth Creative Hub (PYCH).

Baca Juga: OJK Jabarkan Situasi Pasar Modal di Papua, SID hingga Saham Terpantau Cukup Baik

Nantinya, bakal ada sekitar 17 pemerintah kota sewilayah timur Indonesia bakal hadir dalam pertemuan tersebut.

Sebagai informasi, berikut ini 6 fakta tentang Kota Jayapura yang wajib diketahui. 

Bukit Jokowi

Sebuah bukit gersang yang ditumbuhi rumput liar dan ilalang telah menjelma sebagai salah satu tempat wisata yang ramai dikunjungi bernama Bukit Jokowi.

Kedatangan Presiden Jokowi pada 2016 lalu telah mengubah bukit gersang itu tempat wisata yang menarik. 

Bukit yang terletak di Skyline ini menyuguhkan pepohonan hijau, pemandangan merahnya jembatan Holtekamp sepanjang 733 meter serta menghadap Samudera Pasifik.

Baca Juga: Situasi Perbankan di Papua, OJK Catat Segini Total Aset Perbankan Posisi April 2023

Danau Indah

Danau Sentani menyuguhkan keindahan alam yang berlatar Pegunungan Cyclops di sebelah utara dan pepohonan yang hijau.

Uniknya, ada 22 pulau yang tersebar di Danau Sentani. Salah satu pulau yang terkenal yaitu Pulau Asei. 

Di sana, menyediakan kerajinan tangan khas Papua, seperti kain kulit kayu bermotif indah.

Tidak Ada Kecamatan

Salah satu keunikan Kota Jayapura dibanding daerah lain adalah tidak memiliki kecamatan, melainkan distrik. 

Kata distrik tersebut berarti sebuah daerah yang menjadi bagian dari kabupaten. Maka itu, distrik tetap setara dengan kecamatan.

Kota Jayapura terbagi menjadi lima distrik, yakni Distrik Jayapura Utara, Jayapura Selatan, Abepura, Muara Tami, dan Heram.

Baca Juga: Puluhan Rumah Ludes Terbakar di Jayapura, Polisi: Tak Ada Korban Jiwa, Kerugian Mencapai Milyaran Rupiah

Jembatan Merah

Jembatan Youtefa merupakan jembatan yang menjadi kebanggaan masyarakat Papua karena menjadi jembatan terpanjang di provinsi itu.

Jembatan yang juga dikenal jembatan merah ini dipercaya berdiri kokoh hingga 100 tahun ke depan. Menariknya, jembatan ini terdapat dalam uang pecahan Rp75 ribu.

Danau Berbentuk Hati

Danau Imfote atau yang biasa disebut Danau Love merupakan danau yang terlihat berbentuk hati.

Danau ini sering dikunjungi karena keindahan padang rumput hijau yang indah dapat memanjakan mata sepanjang perjalanan menuju danau.

Danau Love atau Telaga cinta ini pernah mendapatkan penghargaan Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2019.

Selain itu, juga menjadi pemenang ke-2 untuk kategori Destinasi Baru Terpopuler. Bahkan, masuk ke dalam 18 kategori dengan ditambah dua gelar bergengsi, yiatu Juara Terfavorit dan Juara Umum API Awards 2019.

Baca Juga: Setia Kepada Persipura, Ini Alasan Feri Pahabol Tolak Bermain di DC United

Tradisi Makan Papeda

 

Salah satu yang wajib dicicipi adalah makanan khasnya yakni papeda. Bentuknya yang unik seperti jelly ini dibuat dengan bahan dasar sagu.

Makanan dengan tekstur kenyal dan lengket tersebut dapat dinikmati bersama ikan kuah kuning.***

Editor: Muhammad Rafiq

Tags

Terkini

Terpopuler