Simsalabim! Danau Pading Disulap Jadi Tempat Wisata Paling Hits di Bangka Belitung, Dulunya Malah Begini

- 29 Juni 2024, 15:33 WIB
Danau Pading Bangka Tengah
Danau Pading Bangka Tengah /https://jadesta.kemenparekraf.go.id/

SUARA JAYAPURA - Bagi kamu lagi mencari tempat wisata kece buat healing dengan budget pas-pasan tapi bisa dapat view memorable, sini merapat! Cobain mampir ke Danai Pading di Provinsi Bangka Belitung.

Danau ini terletak di Desa Perlang, Kecamatan Lubuk Besar, Bangka Tengah. Keindahannya tidak kalah keren sama tempat wisata lainnya yang serupa di Indonesia.

Kemah bermalam di pinggir Danau Pading
Kemah bermalam di pinggir Danau Pading https://jadesta.kemenparekraf.go.id/

Dulunya danau ini bekas tambang timah seluas sekitar 20 hektar dan kedalamannya mencapai 7-9 meter di bagian tengahnya. Kini, jadi destinasi favorit berkat kreativitas anak-anak muda desa setempat .Mereka sukses banget mengubah bekas tambang jadi tempat wisata.

Baca Juga: Liburan Keluarga, Ini 5 Rekomendasi Wisata Glamping di Indonesia Punya Kolam Air Panas

Selain itu, danau ini juga dulunya jadi tempat nongkrong dan mandi untuk anak-anak muda di desa. Kini, diubah jadi indah dan menarik untuk dikunjungj, apalagi saat siang dan sore hari.

Pesona Danau Pading

Sulap Bekas Tambang Timah Jadi Wisata Danau Pading, Sandiaga Uno Beri Apresiasi Pemuda Bangka Tengah
Sulap Bekas Tambang Timah Jadi Wisata Danau Pading, Sandiaga Uno Beri Apresiasi Pemuda Bangka Tengah Tangkapan layar Instagram @sandiuno

Pengunjung bisa menikmati danau yang jetnuh berwarna toska beserta pasir putih seperti di pantai.

Airnya juga cukup tenang dan panoramanya indah banget dilengkapi latar bukit nan cantik.

Baca Juga: Temukan Kenyamanan di Danau Aur, Tempat Wisata Populer di Musi Rawas Sumatera Selatan

Bagi yang ingin bersantak, di sekitar danau disediakan fasilitas lengkap seperti gazebo untuk duduk bersantai, toilet, perahu yang bisa disewa buat keliling danau.

Selain itu, pengunjung juga bisa jalan-jalan di atas jembatan bambu yang ada di dekat pinggiran danau. Uniknya, tempat ini cocok untuk jadi tempat berkemah.

Akses ke Danau Pading

Untuk bisa sampai ke Danau Pading, butuh wakfu sekitar 30-40 menit perjalanan dari Kota Koba, Bangka Tengah.

Baca Juga: Liburan Tanpa Bongkar Tabungan, Ini 7 Tempat Wisata di Bandar Lampung yang Lagi Hits 2024

Jika berangkat dari Bandara Depati Amir di Pangkalpinang, waktu tempuh perjalanan darat sekitar 1,5 jam dengan jarak sekitar 80 kilometer.

Sebelum sampai ke lokasi, harus melewati jalan tanah kuning sepanjang 150 meter yang belum diaspal.***

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah