Kota Palu Sulawesi Tengah Ubah Wajah Jembatan 85 Meter, Dulunya Kusam Kini Menawan

21 Februari 2024, 11:50 WIB
Wajah baru Jembatan 1 Kota Palu, Sulawesi Tengah /Muhammad Rafiq/Instagram @t4nganmanis

SUARA JAYAPURA - Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah, merupakan sebuah kota yang dibelah oleh sungai. 

Tidak heran jika jembatan menjadi satu-satunya akses yang menghubungan sebagian wilayah Kota Palu. 

Seiring berjalannya waktu, Pemerintah Kota Palu tidak hanya membuat jembatan sekadar akses penghubung saja. 

Baca Juga: Mulai Februari! di Atas Lahas 5 Hektare Kota Palu Siap Berdiri Masjid Terbesar di Sulawesi Tengah

Jembatan di Kota Palu didesain menarik dan memanjakan mata, ada pula bermotif khas daerah tersebut. 

Seperti jembatan 85 meter ini, wajahnya diubah jadi lebih menawan. Sehingga tidak sekadar akses penghubung saja. 

Jembatan tersebut bernama Jembatan 1 Kota Palu, wajahnya dirias dengan properti menarik bernuasan kearifan lokal Lembah Palu. 

Sebelumnya, jembatan tersebut tampak kusam. Sehingga BPJN dan Dinas PU Kota Palu sepakat menata wajah jembatan tersebut. 

Baca Juga: Berangkat dari Kota Palu, Sulawesi Tengah Punya Pulau Tidak Kalah Indah dari Bali dan Raja Ampat Papua

Material trotoar diganti dan memasang pilar lampu boks di kedua sisi jembatan. 

Tiang jembatan yang awalnya berupa tiang beton, kini dibungkus boks lampu persegi setinggi 2 meter. 

Dulunya trotoar berbentuk ubin tak bermotif, kini dipasang tegel cantik. Sementara decker jembatan dicat dengan motif bomba merah.

Untuk boks lampu jembatan terbuat dari bahan Alumunium Composite Panel (ACP) untuk jenis PVDF atau khusus properti out door.

Baca Juga: Sumpah Keren! Wilayah Seluas 395,01 Km2 di Sulawesi Tengah Ini Bikin Dunia Takjub

Setiap boks membungkus rangkaian rangka baja ringan yang dikancing kuat pada tiang beton. 

Boks itu terdiri dari dua lapis, yakni berwarna putih dan terdampat panel lampu. Kemudian di laporan luarnya dibuat bersusun. 

Pada bagian atas berwarna kelabu terang dengan motif daun kelor berlubang disemua sisinya.

Sementara bagian bawah polos tak bermotif dengan warna kelabu sedikit lebih gelap. Di bagian atas juga terdapat boks kecil berwarna kuning. 

Baca Juga: Di Sulawesi Tenggara, Kabupaten Baru 2.845,36 Km2 pada 18 Desember Telah Lahir dari Rahim Kabupaten...

Adapun pilar boks lampu seluruhnya sebanyak 122 dengan masing-masing sisi jembatan sebanyak 61 buah.

Barisan pilar boks itu nyalakan pada malam hari, jembatan tampak megah memancarkan cahaya. 

Sedangkan boks lampu bermotif daun kelor akan jelas terlihat dari dekat.***

Editor: Muhammad Rafiq

Tags

Terkini

Terpopuler