Hari Ini atau Besok, Pemerintah Imbau Pemudik Segera Pulang Meski Libur Lebaran Masih Panjang

- 12 April 2024, 11:18 WIB
Ilustrasi Mudik Lebaran 2024
Ilustrasi Mudik Lebaran 2024 /Yulius Satria Wijaya/ANTARA

SUARA JAYAPURA - Pemerintah melalui Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbau pemudik segera pulang meski libur lebaran masih ada beberapa hari lagi.

Hal itu disampaikan untuk mencegah kepadatan kendaraan saat arus balik Lebaran 2024. Pemudik diimbau segera pulang pada Jumat 12 April atau Sabtu 13 April 2024. 

“Oleh karenanya, seperti anjuran Presiden waktu itu agar kembali lebih awal. Kalau bisa besok atau Sabtu," kata Budi di KM 70 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) pada Kamis, 11 April 2024. 

Baca Juga: Hanya 1 Jam 18 Menit dari Medan, Ada Wisata Lebaran Rasa Bali di Sumatera Utara, Paling Disukai Anak-anak

Dikatakan Budi Karya, arus balik pada Jumat dan Sabtu pekan ini masih sepi dan tidak akan menyebabkan kepadatan.

Ia memprediksi puncak arus balik terjadi pada H+3 atau Minggu 14 April dan H+4 atau Senin 15 April 2024.

"Karena Minggu dan Senin itu pasti terjadi satu kenaikan yang besar," terang Budi Karya.

Lanjut, Budi mengatakan pihaknya bersama bersama Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Jasa Marga dan pihak terkait sudah mulai mempersiapkan agar tidak terjadi kepadatan saat arus balik mudik lebaran.

Baca Juga: Sehari Berlibur Lebaran di Jogja, Ini Ide Rute Perjalanan Diawali Kulineran dan Ditutup Belanja Oleh-Oleh

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x