Nasib Pegawai Kontrak dan Honorer, Pj Wali Kota Jayapura Sudah Temui BKN: dalam Dua Minggu Ini

- 13 Juni 2024, 07:42 WIB
Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura Christian Sohilait
Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura Christian Sohilait /Danielo Pattiasina/dok.suarajayapura

SUARA JAYAPURA - Masalah perekrutan CPNS untuk tenaga Kontrak dan Honorer di lingkuangan Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, kini mulai menemui titik terang.

Kejelasan terhadap nasib 3.000 tenaga kontrak dan honorer tersebut, disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Jayapura Christian Sohilait di Jayapura, Rabu 12 Juni 2024.

Sohilait mengatakan, terkait dengan 3.000 tenaga kontrak dan honorer ini, dirinya sudah bertemu langsung dengan pihak Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Baca Juga: Ketua Solidaritas ASN Papua Herry Aso Sebut Kepemimpinan Pj Gubernur Papua Tak Ada Nilai Good Governance

Dari pertemuan tersebut kata Sohilait, ada 3.000 CPNS yang sedang diproses untuk penetapan SK nya. Namun demikian, proses tersebut masih terkendala dengan tiga masalah.

“Yang pertama pertama itu adalah sistem penjaringan itu berbeda. Ada 2.000, ada 1.028, dan ada 127. Untuk itu saya kemarin atur bagaimana caranya, supaya semua di gabung," jelasnya.

Masalah yang kedua terang Sohilait, Pemkot meminta agar tahapan untuk seleksi CPNS ini harus jalan, dengan jaminan tidak akan ada yang gugur.

“Tetapi keputusan BKN itu bahwa, harus ada nilai dari para tenaga honorer ini," tandasnya.

Baca Juga: Ketua LMA Port Numbay Minta Ondoafi Dukung Kebijakan Penjabat Wali Kota Jayapura

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah