Marak Kasus Orang Tenggelam di Pantai, Sat Polairud Polresta Jayapura Kota Sambangi Warga Pesisir

- 6 April 2023, 13:45 WIB
Sat Polairud Polresta Jayapura sambangi warga pesisir di tengah maraknya kasus orang tenggelam di pantai
Sat Polairud Polresta Jayapura sambangi warga pesisir di tengah maraknya kasus orang tenggelam di pantai /Muhammad Rafiq/

SUARA JAYAPURA - Belakangan ini sering terjadi kasus orang tenggelam di pantai di Kota Jayapura, Papua. 

Menanggapi maraknya orang tenggelam, Personel Satuan Polairud Polresta Jayapura Kota turun langsung menemui warga yang tinggal di pesisir.

Hal itu dilakukan dalam rangka Patroli Kasih Biru dengan menyambangi warga di seputaran Distrik Jayapura Utara dan Jayapura Selatan pada Rabu, 5 April 2023. 

Baca Juga: HMI Siap Sambut Anas Urbaningrum, Raihan Ariatama: Peristiwa yang Menggembirakan

Patroli Kasih Biru dimulai dari menemui warga di pesisir pantai Base G, Kampung Kayubatu dan dilanjutkan dengan berpatroli di Jembatan Merah Youtefa.

Kasat Polairud AKP Laurentius Kordiali menjelaskan maraknya kasus orang tenggelam menjadi perhatian khusus. 

Bukan hanya karena disebabkan arut ombak yang deras, tapi juga kelalaian pengunjung. 

Baca Juga: Berubah, Ini Jadwal Baru Kebebasan Anas Urbaningrum dari Lapas Sukamiskin

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x