Pengamanan Super Ketat Ngunduh Mantu Kaesang Pangarep-Erina Gudono

- 4 Desember 2022, 15:49 WIB
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan segera melangsungkan pernikahan pada 10 Desember 2022. Pernikahan mengusung konsep Kerajaan Mataram Islam. (Foto: Instagram/@kaesangp)
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan segera melangsungkan pernikahan pada 10 Desember 2022. Pernikahan mengusung konsep Kerajaan Mataram Islam. (Foto: Instagram/@kaesangp) /

SUARA JAYAPURA - Pengamana super ketat terjadi jelang pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono. 

Sebanyak sebanyak 2.188 personel dari jajaran Polda Jawa Tengah telah disiagakan untuk persiapan pengamanan acara ngunduh mantu kedua pasangan.

Baca Juga: Tersangka, Perwira Paspampres Pemerkosa Perwira Muda TNI Dipastikan 'Membusuk'

Acara yang digelar di Pura Mangkunegaran Surakarta pada 11 Desember 2022 tersebut dipastikan mendapatkan pengamanan yang ketat.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi menjelaskan bahwa dirinya bersama Wakapolda, Kapolresta Surakarta, dan Kapolres di Soloraya melakukan rapat analisis dan evaluasi (Anev) terkait pengamanan tamu persiapan acara pernikahan ngunduh mantu Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono.

"Jadi untuk Soloraya memang melakukan kegiatan preentif prefentif menjelang pelaksanaan pernikahan Kaesang- Erina," ujarnya pada Sabtu, 3 Desember 2022. 

Baca Juga: Hasil Piala Dunia Qatar 2022 Argentina vs Australia: La Albiceleste Hancurkan Mimpi The Socceroos

"Aparat keamanan melakukan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (KKYD) di Soloraya mulai dari Sragen, Karanganyar, Boyolali, Sukoharjo, Klaten dan Wonogiri," tuturnya menambahkan.

Kemudian, kepolisian juga melakukan kegiatan Tactical Floor Game (TFG) dengan melakukan perencanaan jalur mulai dari kedatangan tamu dan menginap di hotel.

Halaman:

Editor: Muhammad Rafiq

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x